Halonusantara.id, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) melalui bidang Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) masih fokus dalam memantapkan atlet muda yang ada di kaltim untuk mengikuti ajang bergengsi Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Pra Popnas) 2024 mendatang.
Delapan cabang olahraga dipersiapkan, mulai dari sepak bola, bola voli, bola basket, tinju, pencak silat, tenis meja, tenis lapangan, hingga sepak takraw.
Seleksi ini disambut antusiasme tinggi oleh para atlet. Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman, mengungkapkan bahwa potensi talenta muda Kaltim di berbagai cabang olahraga menunjukkan perkembangan positif.
“Beberapa cabang seperti bola basket, bola voli, sepak bola, pencak silat, dan tinju memperlihatkan talenta-talenta yang cukup bagus. Untuk sepak bola saja, ada sekitar 280 atlet yang mendaftar. Kami lakukan seleksi ketat hingga menyisakan 18 atlet yang akan memperkuat Kaltim di Pra Popnas,” ucap Rasman.
Proses seleksi sepak bola sendiri dimulai dengan penyaringan dari 280 peserta menjadi 63 orang, sebelum akhirnya dipilih 18 pemain terbaik. Selanjutnya, tim sepak bola Kaltim akan menjalani pemusatan latihan (TC) yang akan dimulai pada 26 Oktober 2024 di Stadion Sempaja, Samarinda.
Rasman menegaskan, dari delapan cabang olahraga yang diperlombakan, Kaltim menaruh harapan besar pada semua cabor khususnya cabor sepak bola, pencak silat, dan tinju.
“Ketiga cabang ini menjadi andalan Kaltim. Kami optimis, dengan persiapan yang matang, para atlet bisa memberikan hasil terbaik di ajang Pra Popnas nanti,” ucapnya.
Penutup, Pra Popnas merupakan ajang penting bagi para atlet junior sebelum berlaga di Popnas 2025. kaltim berharap raih prestasi gemilang dari para atletnya yang telah dipersiapkan dengan serius sejak dini. (Eby/Adv/HN-DisporaKaltim)