Halonusantara.id, Samarinda – Anggota Komisi II DPRD Samarinda, Laila Fatihah dorong peningkatan para enterpreneur muda di Kota Tepian. Hal ini seraya dengan sebutan Samarinda sebagai Kota Jasa.
Menurutnya, semua orang memiliki bakat untuk menjadi enterpreneur muda terkhusus kaum milenial karena dengan pemahaman mereka dengan gadget dan teknologi saat ini harusnya mampu menjadi motivator terhadap kaum milenial lainnya.
“Menurut saya ini bisa membuka pola pikir mereka yang ingin berwirausaha, kita coba ambil contoh dari teman seusianya apa yang bisa dilakukan tentu mereka juga bisa lakukan, itu harus merubah pola pikir sebenarnya,, intinya kita dorong peningkatan itu,” ungkapnya, Rabu, (11/10/2023).
Di Samarinda, kata dia peluang usaha apa saja itu bisa diterapkan, asal dilakukan dengan serius. Sebab, dengan iklim masyarakat yang konsumtif juga menjadi peluang bisnis bagi siapa saja. Dengan label kota Jasa, Samarinda memiliki peluang yang besar dalam berbisnis.
“Apapun yang dijual selama itu konsisten kemudian bagus para kuliner itu rasanya juga tetap konsisten pasti itu akan berhasil, makanya pentingnya branding baik itu melalui media sosial, mulut ke mulut ataupun mengendorse, semua punya cara tingkatkan usaha kita,” ujarnya.
Laila menyebutkan bahwa di jaman yang canggih saat ini berjualan tidak mesti memiliki toko, bahkan hanya dengan gadget itu sudah bisa membuka peluang pekerjaan bagi masyarakat dan sudah bisa mendapatkan penghasilan.
“Sekarang enggak wajib lagi buka usaha harus punya toko, kantor dan lainnya karena dengan satu HP saja itu sudah bisa mendapatkan pundi-pundi rupiah bahkan bisa membuka lowongan pekerjaan dari hasil usaha lewat HP,” bebernya.
Bahkan, saat pihaknya melakukan Sosialisasi Peraturan Daerah tentang perlindungan dan perindustrian UMKM justru Laila memberikan semangat kepada para pengusaha muda. Sebab, karena mereka salah satu penunjang ekonomi di Kaltim.
Terpisah, Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan UKM Kota Samarinda, Nurrahmani mengatakan bahwa pihaknya berupaya untuk mencetak wirausaha muda dengan memberikan program pendaftaran NIB dan NPWP secara gratis. Hal ini untuk meningkatkan para pelaku UMKM di Kota Tepian.
“Kita akan buka pendaftaran NIB dan NPWP secara gratis, supaya mereka para UMKM ini bisa mendapatkan pembinaan oleh pemerintah, kategori pelaku UMKM itu harus punya NIB,” tutupnya.(HN/Adv/Eby)